Batur, 23 Oktober 2024 – Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Batur turut berpartisipasi dalam lomba cover lagu “Ranting itu Penting” yang diadakan oleh Lembaga Pengembangan Cabang Ranting dan Pembinaan Masjid (LPCR-PM) Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Lomba ini merupakan salah satu inisiatif untuk memperkuat kesadaran tentang pentingnya peran ranting dalam perkembangan organisasi Muhammadiyah, sekaligus sebagai ajang kreatif bagi pemuda untuk mengekspresikan bakat seni mereka.
Lagu “Ranting itu Penting” yang diciptakan oleh drh. H. Baskoro Tri Caroko dengan lirik yang ditulis oleh Drs. H.M. Jamaludin Ahmad, S.Psi. Psikolog ini berisi pesan mendalam tentang pentingnya ranting sebagai basis kekuatan dakwah dan penggerak utama di akar rumput Muhammadiyah. Melalui lomba ini, LPCR-PM berharap nilai-nilai tersebut semakin dikenal luas, terutama di kalangan generasi muda Muhammadiyah.
AMM Batur menampilkan versi cover mereka dengan aransemen yang segar dan kekinian, dipadukan dengan visual menarik yang menggambarkan aktivitas dakwah dan pengabdian ranting di Batur. Kolaborasi antara PCPM Batur dan PCNA (Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah) Batur menjadi kekuatan tersendiri dalam menyampaikan pesan dari lagu tersebut.
Lihat video Cover AMM Batur berikut ini:
Tinggalkan komentar